Sebanyak 47 Anggota Paskibra Resmi Dikukuhkan Camat Sidomulyo

15 Agustus 2025

Lamsel, negerikoe.id – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Camat, Frans Sinatra Adung, secara resmi mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Sidomulyo, dalam upacara yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Betik Hati Kecamatan, setempat, Jum,at sore (15/8/2025). 

Ditandai dengan pengucapan ikrar dan pemasangan pin oleh Camat Sidomulyo, Frans Sinatra Adung kepada perwakilan anggota Paskibra. Prosesi pengukuhan tersebut turut disaksikan oleh Danramil Sidomulyo, Kapolsek Sidomulyo, para Kepala Desa Se-Kecamatan Sidomulyo serta tamu undangan. 

Diketahui, Pengukuhan Paskibra tersebut berdasarkan Surat Keputusan Camat Sidomulyo Nomor : 400.14.1.1/011/VII.04/2025 tentang Penetapan Pasukan Pengibar Bendera Hari Ulang Tahun Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan tahun 2025.

Camat Sidomulyo memberikan apresiasi kepada seluruh anggota Paskibra yang baru dikukuhkan atas semangat, disiplin serta dedikasinya dalam mengikuti seleksi hingga pelatihan yang dijalani. 

“Kalian adalah putra-putri terbaik yang telah melalui proses seleksi dan latihan ketat. Tugas ini bukan sekadar kehormatan, tetapi juga bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara. Junjung tinggi disiplin, kekompakan, dan rasa tanggung jawab,” tegasnya.

Ke 47 anggota Paskibra yang resmi dikukuhkan tersebut berasal dari berbagai SMA/SMK di wilayah Kecamatan Sidomulyo, telah menjalani latihan intensif selama beberapa minggu. Mereka akan bertugas pada upacara peringatan HUT ke-80 RI yang rencananya digelar di lapangan desa Sidorejo, Minggu (17/8/2025).

Suasana khidmat menyelimuti prosesi, sebagai wujud rasa bangga dan haru atas perjuangan para calon pengibar bendera.

Camat Sidomulyo berpesan kepada seluruh anggota Paskibra, agar menjadikan momentum tugas pasukan pengibar bendera sebagai dorongan untuk terus berprestasi dan menjadi teladan bagi generasi muda lainnya. 

“Pengibaran bendera merah putih adalah simbol harga diri bangsa. Laksanakan tugas ini dengan penuh kebanggaan, kesungguhan, dan rasa tanggung jawab. Jadikan momentum ini sebagai pembelajaran untuk disiplin, kerja sama, dan cinta tanah air yang akan kalian bawa sepanjang hidup,” ujar mantan Kabag Dinas perdagangan dan pasar Lampung Selatan.

Ia juga mengingatkan agar seluruh anggota Paskibra menjaga kesehatan dan stamina menjelang hari pelaksanaan, serta terus mempersiapkan diri secara mental maupun fisik. (Red)

berita terkait